SINDIKAT PENULIS
Silakan login dahulu, biar lebih asyik.
Kalau belum bisa login, silakan daftar dahulu.
Setelah itu, selamat bersenang-senang...
SINDIKAT PENULIS
Silakan login dahulu, biar lebih asyik.
Kalau belum bisa login, silakan daftar dahulu.
Setelah itu, selamat bersenang-senang...
SINDIKAT PENULIS
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.


Kami adalah penulis, dan kami tidak butuh persetujuan dari siapa pun!
 
IndeksLatest imagesPencarianPendaftaranLogin
"Jika ada buku yang benar-benar ingin kamu baca, tapi buku tersebut belum ditulis, maka kamu yang harus menuliskannya." ~ Toni Morrison

 

 Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu

Go down 
+2
de_wind
tukangtidur
6 posters
PengirimMessage
tukangtidur
Penulis Senior
Penulis Senior
tukangtidur


Jumlah posting : 831
Points : 988
Reputation : 19
Join date : 30.04.10
Age : 42
Lokasi : Depok

Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu Empty
PostSubyek: Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu   Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu EmptyMon 21 Nov 2011 - 15:16

Dunia fiksi adalah dunia kebebasan tanpa batas. Kita bisa pergi ke mana saja, melanglang buana semau kita, menghentikan waktu dan menjalankannya kembali, semua itu bisa kita lakukan kapan saja. Kita juga bisa menciptakan makhluk-makhluk aneh yang belum sempat tuhan ciptakan, membangun sebuah pulau yang tak pernah tercatat dalam sejarah, mematikan tokoh protagonis, memberi penghargaan kepada tokoh antagonis, membalik segalanya, merusak segalanya, mendekonstruksi realita sehari-hari dengan imajinasi. Ya, dengan menulis fiksi, kita bisa melakukan apa saja.

Namun, kita juga mesti tahu, bahwa sebebas apa pun kita menulis fiksi, ada beberapa panduan yang mesti kita ikuti.

Penulisan fiksi yang bagus sekiranya harus memiliki lima unsur. Kesemua unsur tersebut adalah bahan paling penting untuk kita gunakan dalam membuat cerita fiksi yang memikat, indah, menawan, memukau, sehingga membuat pembaca begitu betah berlama-lama membaca cerita kita.

Kelima unsur penting itu adalah sebagai berikut:

1. Karakter
2. Plot / Alur
3. Seting / Latar
4. Tema
5. Style / Gaya


Jika kelima unsur di atas terjalin mulus dan terpilin dengan begitu rapi, kita akan bisa membuat cerita fiksi yang—katakanlah—berhasil.

So, here we go!

KARAKTER
Kebanyakan orang merasa bahwa karakterisasi adalah unsur paling penting dalam naskah fiksi. Penggambaran karakter yang kuat bisa membuat pembaca merasa memiliki hubungan emosional dengan tokoh karakter yang kita karang itu. Karakter yang kuat di sini maksudnya bukan berarti harus berbadan six pack seperti model iklan L-Men, melainkan karakter itu memiliki keunikan, tidak stereotip, dan mampu membuat pembaca berfikir bahwa karakter tokoh karangan kita itu benar-benar ada di dunia nyata. Cerita fiksi tanpa adanya karakterisasi atau penokohan, adalah cerita yang bisa dikatakan sangat tidak menarik.

PLOT / ALUR
Plot juga merupakan unsur yang penting dalam cerita fiksi, yaitu rangkaian peristiwa yang menggerakkan cerita untuk mencapai efek tertentu. Plot tidak bisa disamakan dengan jalan cerita, tapi lebih kepada hubungan sebab-akibat. Cerita seperti: “Saya bangun tidur, melamun sebentar, kemudian beranjak mendekati jendela.” Ini namanya jalan cerita, bukan plot. Jika cerita itu diubah seperti ini: “Saya bangun tidur dan merasa tenggorokan saya kering, Dengan langkah perlahan saya langsung menuju kulkas.” Inilah yang dinamakan plot. Ada hubungan sebab-akibat di dalam cerita itu. Itu hanya contoh sederhananya. Jadi di sini sudah jelas betapa pentingnya plot dalam cerita fiksi. Plot yang baik dapat menggugah rasa ingin tahu pembaca akan kelanjutan cerita kita.

SETING / LATAR
Seting adalah informasi yang menggambarkan waktu dan tempat dalam sebuah cerita fiksi. Kapan cerita itu terjadi dan di mana kisah itu berlangsung. Hal ini penting sekali, sebab dengan adanya seting, pembaca bisa lebih menghayati cerita fiksi yang kita buat itu. Dengan seting (tempat dan waktu) kita juga bisa menciptakan karakter tokoh dengan baik, dan dari seting kita juga bisa menentukan konflik demi mendapatkan emosi pembaca. Seting yang baik bukanlah cuma dijadikan sebagai latar belakang sebuah cerita fiksi saja, melainkan juga merupakan satu kesatuan dari cerita. Saling berkesinambungan.

TEMA
Tema adalah inti dari apa yang sebenarnya ingin kita ceritakan. Atau, bisa juga disebut sebagai ide pokok dari rangkaian cerita fiksi yang ingin kita tuliskan. Kita akan kesulitan menulis jika kita belum memiliki tema. Dengan tema yang menarik, pembaca akan antusias dengan tulisan kita. Jadi, jika kita ingin menulis, tentukan tema sekarang juga.

STYLE / GAYA
Apabila kita ingin menulis tentang tema yang—katakanlah—sudah klise, misalnya kisah tentang pertaubatan seorang pendosa, kita tetap bisa membuat cerita itu menjadi menarik.
"Lho, kok bisa?"
"Ya bisa, dong!"
"Bagaimana caranya?"
"Gampang!"
"Gampang bagaimana? Kasih tahu, dong!”
"Sabar, dong!"
"Aduuuh... bikin penasaran aja, deh!"
"Hehehe... gampang. Jawabannya adalah dengan gaya tulisan kamu!"

Ya, dalam menulis cerita fiksi, ada banyak hal yang bisa kita lakukan untuk membuat cerita fiksi kita menjadi menarik, salah satunya adalah: gaya menulis. Mungkin kita bisa menulis cerita dengan menggunakan gaya punggung... eh, ini mah renang! Maaf, maksud saya, kita bisa menulis cerita dengan berbagai macam gaya. Komponen-komponen dalam gaya bisa berupa sudut pandang yang unik, narasi yang aduhai, rima yang memesona, ending yang mengejutkan, dan lain sebagainya. Tapi, kita mesti ingat, jangan terlalu sering bermain-main dengan gaya, sebab takutnya kita malah dianggap sebagai badut atraksi kata-kata. Gaya hanyalah salah satu hal yang dapat membantu menjadikan cerita fiksi kita menjadi semakin memukau.

KESIMPULAN
Apa sih pentingnya kita memahami unsur-unsur fiksi tersebut? Bukankah lebih baik kita duduk di depan komputer dan mulai menulis, lantas biarkan energi kreativitas kita yang akan melakukan hal tersebut?

Hmm... Sebenarnya dengan kita paham dan akrab dengan unsur-unsur fiksi tersebut, itu akan menguntungkan kita sebagai seorang penulis. Di antaranya adalah sebagai berikut:

- Mengetahui semua unsur-unsur ini akan memudahkan kita untuk berbicara dengan cerdas mengenai menulis fiksi.
- Kita akan dapat mengidentifikasi masalah dengan lebih mudah.
- Memahami unsur-unsur ini akan memberikan kita perspektif baru sebagai pembaca fiksi.
- Jika unsur-unsur cerita fiksi adalah bahan bangunan, maka kita harus tahu apa yang harus kita kerjakan selanjutnya.

Ya, kamu mungkin bisa saja cuma duduk dan langsung menulis dengan kreativitas yang—katakanlah—masih mentah, dan bisa jadi hasil tulisan itu akan menjadi tulisan yang baik. Namun, semakin kamu memahami unsur-unsur di atas tadi, semakin lengkaplah kamu untuk menjadi seorang penulis fiksi yang baik. Semoga bermanfaat!

Salam,
Tukangtidur
Kembali Ke Atas Go down
http://zonakosong.tk
de_wind
Penulis Sejati
Penulis Sejati
de_wind


Jumlah posting : 3494
Points : 3669
Reputation : 52
Join date : 29.03.11
Age : 38
Lokasi : Bekasi

Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu Empty
PostSubyek: Re: Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu   Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu EmptyThu 24 Nov 2011 - 22:29

pertamax reserved...
padahal baru bbrp hari gak maen udh ada tampilan yg diubah...
Top
Kembali Ke Atas Go down
ilhammenulis
Penulis Senior
Penulis Senior
ilhammenulis


Jumlah posting : 1114
Points : 1203
Reputation : 18
Join date : 23.07.11
Age : 34
Lokasi : Bandung

Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu Empty
PostSubyek: Re: Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu   Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu EmptyFri 25 Nov 2011 - 8:40

hahaha.. belakangan ini rame sih mbak Very Happy
Kembali Ke Atas Go down
http://www.ilhammenulis.wordpress.com
Ruise V. Cort
Penulis Parah
Penulis Parah
Ruise V. Cort


Jumlah posting : 6382
Points : 6522
Reputation : 45
Join date : 28.04.11
Age : 30
Lokasi : *sibuk dengan dunianya sendiri jadi nggak tahu sekitar*

Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu Empty
PostSubyek: Re: Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu   Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu EmptyFri 25 Nov 2011 - 8:49

Ramenya banget-banget girang
Kembali Ke Atas Go down
http://ruise.wordpress.com/
lika
Penulis Muda
Penulis Muda
lika


Jumlah posting : 203
Points : 217
Reputation : 4
Join date : 16.02.12

Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu Empty
PostSubyek: Re: Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu   Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu EmptyThu 16 Feb 2012 - 13:35

Bagaimana jk salah satu unsur itu di abaikan, mungkin karena cerita mengalir begitu saja...
Kembali Ke Atas Go down
tukangtidur
Penulis Senior
Penulis Senior
tukangtidur


Jumlah posting : 831
Points : 988
Reputation : 19
Join date : 30.04.10
Age : 42
Lokasi : Depok

Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu Empty
PostSubyek: Re: Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu   Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu EmptyThu 16 Feb 2012 - 13:46

kayaknya gak bisa deh unsur2 tersebut dihilangkan. Kalau pun dihilangkan, mungkin ceritanya kurang menarik. Kamu punya contohnya?
Kembali Ke Atas Go down
http://zonakosong.tk
de_wind
Penulis Sejati
Penulis Sejati
de_wind


Jumlah posting : 3494
Points : 3669
Reputation : 52
Join date : 29.03.11
Age : 38
Lokasi : Bekasi

Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu Empty
PostSubyek: Re: Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu   Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu EmptyFri 17 Feb 2012 - 2:15

@lika : IMHO, klo tanpa unsur2 di atas mnurutku cerita gak bakalan mnarik dan gak bakalan ngebawa emosi pembaca...coba aja sis lika bikin karya yg gak ada penggambaran settingny cuma dialog dan monolog aja...pasti ngebosenin...coba baca karya JRR Tolkien, Lord of the Rings, penggambaran settingny yg luar biasa bikin kita bisa ngebayangin kerasny perjalanan si hobbits...

ato alur, klo alur kacau mah jelas. jgnkan pembaca lama2 pnulisny bakalan bngung sndri... Very Happy skedar cth aja nih...mgkn sepuh2 yg lain bisa bantu... :p
Kembali Ke Atas Go down
aden
Penulis Pemula
Penulis Pemula
aden


Jumlah posting : 91
Points : 108
Reputation : 1
Join date : 01.12.11
Age : 33
Lokasi : Yogyakarta

Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu Empty
PostSubyek: Re: Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu   Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu EmptyFri 17 Feb 2012 - 22:39

yup, setuju dengan mbak de_wind (perasaan telat terus yah datengnya)

tapi beberapa cerpen yg berbau sastra lebih sedikit menggunakan setting loh. Mereka lebih banyak menggunakan dialog, tapi tetep kena juga makna dan maksudnya. Beberapa cerpen tsb ada di kompas ^^
Kembali Ke Atas Go down
lika
Penulis Muda
Penulis Muda
lika


Jumlah posting : 203
Points : 217
Reputation : 4
Join date : 16.02.12

Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu Empty
PostSubyek: Re: Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu   Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu EmptySat 18 Feb 2012 - 9:51

baru belajar buat cerpen, dah bingung sendiri... mohon bantuan y...

sprti kta sis aden, sesi cuma menggunakan dialog mengesampingkan setting y
sis de_win... akumsih bngung ngambarin setting y
Kembali Ke Atas Go down
de_wind
Penulis Sejati
Penulis Sejati
de_wind


Jumlah posting : 3494
Points : 3669
Reputation : 52
Join date : 29.03.11
Age : 38
Lokasi : Bekasi

Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu Empty
PostSubyek: Re: Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu   Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu EmptyMon 20 Feb 2012 - 7:00

aden wrote:
yup, setuju dengan mbak de_wind (perasaan telat terus yah datengnya)

tapi beberapa cerpen yg berbau sastra lebih sedikit menggunakan setting loh. Mereka lebih banyak menggunakan dialog, tapi tetep kena juga makna dan maksudnya. Beberapa cerpen tsb ada di kompas ^^

tau nih sis aden telat mulu.. push up dlu...! Very Happy

oooh gtu, mgkn gaya ceritany beda2 kali ya...
aku sih lebih ngegunain sudut pandang novelis, klo cerpenis sih setting yg detil gak perlu
malah klo bisa sih jgn detil ngabis2in kuota karakter maksimal...hehehe...

lika wrote:
baru belajar buat cerpen, dah bingung sendiri... mohon bantuan y...

sprti kta sis aden, sesi cuma menggunakan dialog mengesampingkan setting y
sis de_win... akumsih bngung ngambarin setting y

klo emg kita bicara cerpen, sih kykny gak usah terlalu musingin soal setting
tp aku sih mikir setting kdng2 bisa jd media yg tepat buat ngegambarin emosi yg mau kita tampilin dlm cerita...

cth :

dia berjalan mengarungi trotoar malam itu. Berbagai jenis kendaraan bermotor melaju begitu saja meninggalkan serpihan-serpihan cahaya yang menghilang dalam sekejap, enggan menemaninya di malam itu. Kebisingan seakan berlalu begitu saja, sepi, malam tetap terasa begitu sepi.

kurang-lebih gtu deh...jd kan setting bisa menguatkan emosi (sori ya klo cthny kurang bagus) tp klo dlm cerpen penggambaran setting bisa scukup ny aja..
Kembali Ke Atas Go down
Sponsored content





Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu Empty
PostSubyek: Re: Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu   Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu Empty

Kembali Ke Atas Go down
 
Lima Unsur dalam Fiksi yang Mesti Kita Tahu
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» UNSUR EKSTRINSIKALITAS DALAM NOVEL INDONESIA
» Yang dimaksud dengan Fiksi Populer
» "Aku Tahu"
» Tahu Sindikat Penulis dari mana?
» 100 Pertanyaan untuk Mewawancarai Karakter Fiksi Kamu

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
SINDIKAT PENULIS :: Bengkel Menulis :: Tips & Trik Menulis-
Navigasi: